Cara memasang kustom template blogspot terbaru 2020

Apa Pentingnya sebuah tampilanTemplate dari suatu situs Blog/website?

Template blog merupakan bagian terpenting dalam hal pengelolaan konten, dimana melalui sebuah template ini seluruh isi konten blogmu akan ditampilkan diatasnya. hal ini juga akan berpengaruh pada mood pengunjung, karena ada juga tipikal pengunjung yang sangat memperhatikan estetika sebuah situs blog/web. dengan begitu mereka akan merasa nyaman berlama-lama di suatu situs blog dengan tampilan template yang bagus dan teratur begitupun sebaliknya.

melalui template blog juga seseorang dapat mengukur tingkat pengalaman seorang blogger dan mana yang pemula serta asal-asalan. Tidak sedikit juga pengguna yang pandai membedakan hal ini. Hal yang ingin saya tekankan disini adalah hanya dengan sebuah tampilan template terkadang pengguna mampu menilai banyak hal terhadap suatu situs blog/website. dan ini sangat mempengaruhi rating seorang blogger dimata pengunjungnya yang serba pintar. jadi bagi kamu yang ingin melakoni pekerjaan sebagai seorang blogger tentu saja hal ini akan menjadi wajib untuk di ketahui biar tidak dianggap sebagai blogger asal-asalan.

nah melalui kesempatan ini saya akan membagikan satu info yang mungkin bermanfaat terkhususkan bagi siapa saja yang baru memulai debutnya menjadi seorang blogger. dan bagi kamu yang sedang serius mencari informasi ini saya ucapkan welcome to my blog, anda sedang berada ditempat yang tepat. namun sebelum membahas lebih jauh lagi mengenai hal ini. saya akan menegaskan terlebih dahulu bahwa pemasangan kustom template yang dimaksudkan disini adalah hanya terbatas pada platform Blogger atau blogspot. jadi tutorial ini bukan untuk platform situs blog lain seperti wordpress. untuk masalah tersebut akan saya bahas secara khusus pada artikel saya yang lainnya.

Bagaimana cara memasang Kustom Template Blogger ?

sebelum dapat memasang kustom template tentunya kalian membutuhkan sebuah template kustom blogspot dari beberapa sumber terpercaya. kalian mungkin akan mengunjungi beberapa situs berikut ini untuk mendapatkan kustom template yang kamu inginkan baik secara gratis maupun membelinya

- https://gooyaabitemplates.com

- https://btemplates.com

- https://www.template.net

sebenarnya  masih ada banyak sumber yang lain untuk mendapatkan banyak kustom template blogspot. namun ke tiga sumber ini saya anggap sudah cukup.

setelah mendownload kustom template yang diinginkan (biasanya dalam bentuk file zip). jangan lupa unzip/buka isi file tersebut dalam sebuah folder agar kalian tidak kesulitan saat melakukan penginstallan nanti. mungkin akan terdapat banyak file yang ada dalam peketan tema tersebut, dan kalian hanya butuh 1 file saja yaitu format xml.

nah setelah semua persiapan diatas sudah terpenuhi maka kini saatnya kita akan memasang kustom template tersebut, berikut caranya:

1. pada tampilan Dashboard blogspot pilih Tema/Template


2. Setelah berada pada halaman Tema/Template, silahkan klik form yang bertuliskan "Sesuaikan". disini kamu akan melihat dropdown menu yang terdapat beberapa opsi, pilih saja "Pulihkan". lalu cari file xml template yang telah kamu download tadi. ingat file xml saja ya bukan file zip atau yang lain. 


sampai disini kalian tinggal menunggu proses upload. jika file xml templatenya berhasil terupload itu berarti template kustom kamu telah terpasang. silahkan lihat tampilan blogmu untuk memastikannya.

sebenarnya pemasangan template pada blogger itu ada 2 yaitu pemasangan default template dimana kamu hanya dapat memasang template yang telah tersedia atau yang telah ada di blogspot. sedangkan pemasangan kustom template kamu dapat memasang template dari sumber luar atau pihak ke tiga. ok, mungkin hanya itu yang dapat saya bagikan terkait dengan cara memasang kustom template pada platform blogger 2020 semoga bermanfaat.

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Structure Bahasa Inggris

Positive and Negative degree of comparison

Penggunaan WHERE dan WHEN bahasa Inggris - grammar